
Sebelumnya dilakukan penyerahan posisi Ketua DPRD Sementara dari Juhari kepada Fadol dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Sedangkan Wakil Ketua Sementara Arif Amin Tirtana
Fadol ditunjuk sebagai Ketua DPRD Sementara karena perolehan suara pada Pemilu Serentak 2019 tertinggi
“Mohon doa serta dukungan dari semua pihak supaya dapat menjalankan tugas sebagai Ketua DPRD Sementara hingga terpilih Ketua DPRD definitif,”ujar Fadol Politisi PKB asal Kecamatan Omben
Mengawali sambutannya Bupati Sampang H Slammet Junaidi mengucapkan selamat kepada Anggota DPRD yang sudah di lantik
“Selamat dan semoga dapat menjalankan tugas dengan baik serta amanah,”ucap H Slamet Junaidi
Ia berharap Anggota DPRD periode 2019 – 2024 dapat bersinergi dengan Pemerintah untuk membangun Kabupaten Sampang yang Hebat dan Bermartabat
Hadir menyaksikan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Wabup Sampang H Abdullah Hidayat, Jajaran Forkopimda, Sekdakab serta Pimpinan OPD. (D)